kenapa kita butuh Reuni





Reuni akbar..sebuah nama yang identik dengan temu kangen-kangenan, mengenang nostalgia kemudian berbagi kabar dan menjalin silaturahmi kembali setelah bertahun-tahun terpisah (ini definisi saya sendiri loh).

Dalam sejarah Purna Paskibraka Indonesia Sulteng sendiri, sejak 1971 (info dari kak Latif sebagai tahun pertama sulteng mengibarkan duplikat sang saka meski masih dengan seragam Pramuka) berarti sudah berumur 39 tahun baru pernah ada sekali event yang mirip reuni menurut kak Latif ketika kami berkunjung kerumahnya sekitar tahun 1980-an. artinya belum pernah ada moment yang benar-benar dilaksanakan khusus untuk ajang reuni bagi purna Paskibraka Indonesia Sulteng di usianya yang 39 tahun ini.

Bayangkan jika setiap tahun kegiatan paskibraka menghasilkan anggota 50 orang (asumsi berdasarkan kebutuhan pasukan 17 dan 8 dalam formasi paskibraka) berati PPI telah memiliki anggota 1950 orang untuk wilayah pelaksanaan Provinsi sulteng , bahkan sangat berpotensi lebih karena pernah tercatat beberapa angkatan di era 1990-an anggota PPI mencapai 80 orang per-tahun.


. belum lagi pelaksanaan di setiap wilayah kabupaten kota di sulteng
Jumlah yang cukup signifikan tentunya untuk sebuah organisasi kepemudaan. Jika dengan rasio perbandingan 60:40 jumlah yang bisa hadir dan aktif artinya masih ada 1170 orang yang bisa bergerak dalam satu waktu yang bersamaan

Dengan kekuatan seperti itu Berapa nilai silaturahmi yang bisa kita satukan dalam satu moment reuni ???, berapa nilai kekuatan yang bisa kita himpun...??? dan berapa besar pengaruh yang bisa kita hasilkan dalam sebuah gerakan kongkrit untuk pembangunan daerah...???

kita bisa jika bersama..Jayalah PASKIBRAKA SULTENG

@tho

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "kenapa kita butuh Reuni"