Puisi “Bangkit”


Puisi “Bangkit” Karya Dedy Mizwar sebuah puisi yang sangat dalam artinya, membuat kita merenungi tentang apa yang terjadi pada diri kita, mereka, atau mungkin bangsa dan negara kita. Puisi bangkit yang mencoba membangkitkan kepercayaan diri dan bangsa.



Bangkit..!!! Bangkit itu SUSAH!
Susah melihat orang lain susah
Senang melihat orang lain senang
Bangkit itu TAKUT…!!
Takut korupsi
Takut makan yang bukan haknya
Bangkit itu MENCURI..!!
Mencuri perhatian dunia dengan prestasi…
Bangkit itu MARAH!
MARAH!!! Bila martabat bangsa dilecehkan!
Bangkit itu MALU…
Malu jadi benalu
Malu karena minta melulu
Bangkit itu… TIDAK ADA..!
Tidak ada kata menyerah!
Tidak ada kata putus asa!
Bangkit itu… AKU!
Untuk Indonesiaku…
Karya : Dedy Mizwar

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Puisi “Bangkit”"